Standar Layanan

Kalapas Pontianak Laksanakan Penandatanganan Komitmen Bersama Pembangunan Zona Integritas dan Perjanjian Kinerja Tahun 2024 di Lingkungan Kanwil Kumham Kalbar

penandatanganan ZI Mahkota hotel 04 CKubu Raya, INFO_PAS – Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Pontianak, Julianto Budhi Prasetyono hari ini hadir secara langsung dalam kegiatan penandatanganan komitmen bersama pembangunan zona integritas dan perjanjian kinerja tahun 2024 di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat, Senin (8/1). 

Berlangsung di Mahkota hotel pontianak, kegiatan ini terlaksana sebagai wujud membangun dan mengimplementasikan program Reformasi birokrasi secara baik sehingga mampu menumbuh kembangkan budaya kerja anti korupsi serta peningkatan kualitas pelayanan publik. 

Hadir dalam kegiatan ini Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat, M. Tito Andrianto, Para Pimpinan Tinggi Pratama, para pejabat administrator, serta seluruh Ka. UPT Pemasyarakatan dan Imigrasi seluruh Kalimantan Barat.

penandatanganan oleh seluruh Ka. UPT yang disaksikan langsung oleh Ka. Kanwil kemenkumham Kalbar menghiasi jalannya kegiatan yang digelar hari ini. Usai proses penandatanganan kegiatan dilanjutkan dengan sambutan oleh Ka Kanwil kemenkumham Kalbar.

Dalam sambutannya M. Tito Andrianto selaku Ka. Kanwil Kemenkumham Kalbar mengajak kepada seluruh jajaran untuk tetap semangat, optimis semoga kinerja kita memberikan sumbangsih dan kontribusi kepada Kemenkumham. “Tanamkan dalam pribadi masing-masing untuk tetap semangat membawa perubahan positif dengan selalu bekerja MANTAP (Maju, Aktif, Nyata, Terampil, Amanah, dan Produktif) demi mewujudkan Resolusi Kemenkumham Tahun 2024 yaitu “Perkuat Sinergi Yang Semakin PASTI dan BerAKHLAK untuk Kinerja Kementerian Hukum dan HAM yang Berdampak” ajak Ka. Kanwil.

(Humas Lapas Kelas IIA Pontianak/ Chamim A)

map

logo besar kuning
 
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS IIA PONTIANAK
KANWIL KEMENKUMHAM KALIMANTAN BARAT

Jl. Adisucipto Km, 06. Sei Raya
Telp (0561) 721305

Email Kehumasan
humaslaponti.official@gmail.com

Email Aduan
lapas2a_pontianak@yahoo.co.id

Hari ini97
Kemarin143
Minggu ini613
Bulan ini2291
Total 77957

17-05-2024